Nasional
Prabowo Ingin Gedung DPR hingga MA Segera Dibangun di IKN, Jokowi: Ya Nanti Terserah Setelah 20 OKtober
Baca juga berita yang lain : Nasional
JAKARTA (usmnews) – Presiden Joko Widodo merespons usulan Presiden terpilih Prabowo Subianto untuk mempercepat pembangunan kompleks parlemen dan lembaga yudikatif di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur. Jokowi menyatakan bahwa keputusan mengenai percepatan tersebut akan menjadi kewenangan Prabowo setelah pelantikan pada 20 Oktober mendatang.
“Ya, itu nanti terserah Presiden Prabowo setelah 20 Oktober,” ujar Jokowi saat memberikan keterangan pers usai meresmikan Sumbu Kebangsaan IKN, sebagaimana dilansir dari Kompas TV pada Rabu (14/8/2024). Dalam kesempatan tersebut, Jokowi juga mengomentari pernyataan Prabowo yang menyarankan agar pembangunan IKN dipercepat. Menurut Jokowi, hal tersebut adalah hak prerogatif Prabowo setelah ia mulai memimpin.
Jokowi menjelaskan, “Pembangunan IKN ini bisa memakan waktu 10-15 atau bahkan 20 tahun. Beliau mengatakan kalau saya terlalu lambat, hanya 4, 5, atau 6 tahun. Ya, nanti terserah beliau,” tegasnya.
Sebelumnya, dalam sidang kabinet paripurna yang diadakan di Istana Garuda IKN pada Senin (12/8/2024), Prabowo mengungkapkan bahwa pembangunan gedung-gedung lembaga legislatif dan yudikatif harus menjadi prioritas. Menurut Prabowo, jika gedung-gedung seperti Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR), Mahkamah Konstitusi (MK), dan Mahkamah Agung (MA) telah berdiri, maka secara substansi, IKN sudah bisa berfungsi sebagai ibu kota pemerintahan.
Oleh karena itu, Prabowo meminta Otorita IKN untuk segera mengadakan sayembara desain untuk gedung-gedung DPR-MPR, MA, MK, serta perumahan anggota. Ia menekankan bahwa desain gedung-gedung tersebut harus sejalan dengan rencana desain yang sudah ada di IKN.
“Kalau gedung-gedung MPR, DPR, dan lembaga yudikatif sudah selesai, maka substansi ibu kota pemerintahan sudah bisa beroperasi di sini. Yang lain-lain akan menyusul,” ujar Prabowo, seperti yang dilaporkan oleh YouTube Sekretariat Presiden pada Senin lalu.
Update terus berita terkini! Kunjungi halaman usmtv.id
Artikel mengenai Prabowo Ingin Gedung DPR hingga MA Segera Dibangun di IKN, Jokowi: Ya Nanti Terserah Setelah 20 OKtober dapat Anda temukan pada Nasional dan di tulis oleh Azizah