Connect with us

Business

Pemerintah Siapkan Rp16,6 Triliun untuk Bulog

Published

on

Jakarta, (usmnews) – Pemerintah menyiapkan anggaran Rp16,6 triliun untuk Bulog serap 3 juta ton beras pada 2025, yang cair pekan depan, kata Menteri Amran, Minggu (9/2/2025). Amran menjelaskan, “Bapak Presiden Prabowo Subianto menyiapkan anggaran tambahan Rp16,6 triliun, yang Insya Allah akan cair dalam waktu singkat, mungkin minggu depan, tetapi sudah menjadi keputusan.”

Dengan tambahan anggaran tersebut, Perum Bulog akan mengejar target penyerapan 3 juta ton beras setara pada tahun ini. Bulog mendapat total anggaran Rp39 triliun untuk membeli 3 juta ton beras hingga panen raya April 2025.

Menteri Zulkifli Hasan (Zulhas) menyebutkan pemerintah menyepakati tambahan anggaran Rp16,6 triliun, sehingga total anggaran menjadi Rp39 triliun. “Rp23 triliun sudah ready, dan kami telah sepakat menambah Rp16,6 triliun lagi dari Menkeu. Jadi, totalnya sudah ada Rp39 triliun untuk membeli 3 juta ton beras sampai panen raya,” ujar Zulhas dalam konferensi pers di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Pangan, Jakarta, Jumat (31/1/2025).

Zulhas menegaskan Bulog harus membeli beras sesuai HPP pemerintah, Rp6.500 per kg untuk gabah dan Rp12.000 per kg untuk beras. Zulhas mengimbau dukungan Kemendagri, gubernur, dan perangkat desa untuk membantu Bulog menyerap gabah dengan harga yang menentukan.

Selain itu, pemerintah juga mewajibkan perusahaan swasta untuk membeli GKP dengan harga Rp6.500 per kg. Zulhas memperingatkan bahwa pihak yang melanggar ketentuan ini akan menghadapi tindakan hukum lebih lanjut. “Jika ada yang melanggar harga yang ditetapkan pemerintah, akan ada langkah lebih lanjut oleh penegak hukum,” tegasnya.