Entertainment

YOASOBI Akan Gelar Konser 2 Hari di Jakarta pada Februari 2025

Published

on

Baca juga berita yang lain : Entertainment

Jakarta, (usmnews) – Duo pop Jepang, YOASOBI, akan kembali menggelar konser tunggal di Indonesia pada Februari 2025. Konser tersebut merupakan bagian dari rangkaian YOASOBI TOUR 2024-2025 dan akan berlangsung selama dua hari di Istora Senayan, Jakarta, pada tanggal 26 dan 27 Februari 2025.

Pengumuman ini disampaikan oleh promotor lokal, TSP AND CO., melalui akun Instagram resmi mereka pada Minggu (25/8). “YOASOBI akan kembali ke Jakarta untuk ASIA TOUR 2024-2025!” tulis promotor tersebut. “Saksikan mereka secara langsung di Istora Senayan pada 26 dan 27 Februari 2025 untuk dua malam yang tak terlupakan,” lanjut pengumuman itu.

Namun, hingga saat ini, informasi mengenai seating plan dan daftar harga tiket untuk konser YOASOBI di Jakarta belum diumumkan. Bagi para penggemar yang ingin mendapatkan informasi lebih lanjut, bisa mengakses situs resmi di www.yoasobiinjakarta.com.

Selain Jakarta, YOASOBI juga akan mengunjungi enam kota lain di Asia sebagai bagian dari rangkaian tur mereka pada tahun ini dan tahun depan. Perjalanan tur Asia mereka akan dimulai di Seoul, Korea Selatan, dengan konser di Inspire Arena pada 7 dan 8 Desember 2024. Setelah itu, mereka akan tampil di Asia-World-Arena, Hong Kong, pada 26 dan 27 Desember 2024.

Pada tahun 2025, YOASOBI akan melanjutkan tur Asia mereka di BITEC Live, Bangkok, pada 25 dan 26 Januari 2025. Kemudian, mereka akan tampil di Taipei Arena pada 8 dan 9 Februari 2025. Untuk konser di Shanghai, China, yang dijadwalkan pada 15 dan 16 Februari 2025, venue belum dipastikan.

Setelah Shanghai, YOASOBI akan singgah di Singapore Indoor Stadium pada 22 dan 23 Februari 2025 sebelum menutup rangkaian tur Asia mereka di Jakarta pada 26 dan 27 Februari 2025.

Kunjungan YOASOBI ke Jakarta ini akan menjadi yang kedua dalam dua tahun terakhir. Pada Januari 2024, mereka juga tampil di Istora Senayan sebagai bagian dari Asia Tour Live 2024. Selain itu, YOASOBI sudah beberapa kali tampil di Indonesia, termasuk saat mereka berpartisipasi dalam festival musik Head in the Clouds bersama artis global seperti NIKI, Stephanie Poetri, dan Atashii Gakko!.

Duo yang terdiri dari Ayase dan Rira Ikuta alias Ikura ini memulai debut mereka pada tahun 2019 dengan merilis single “Yoru ni Kakeru”, yang sukses menempati puncak tangga lagu Billboard Japan Hot 100 selama enam minggu. Sejak debut mereka, YOASOBI telah merilis lebih dari 20 single dan tujuh extended plays (EP), menjadikan mereka salah satu grup pop Jepang paling sukses di era modern.

Konser YOASOBI di Jakarta pada Februari 2025 dipastikan akan menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh para penggemar mereka di Indonesia. Dilansir dari CNN Indonesia.

Update terus berita terkini! Kunjungi halaman usmtv.id
Artikel mengenai YOASOBI Akan Gelar Konser 2 Hari di Jakarta pada Februari 2025 dapat Anda temukan pada Entertainment dan di tulis oleh Fiona

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Trending

Exit mobile version