Connect with us

Entertainment

Sarwendah Enggan Jalani Operasi Angkat Kista

Published

on

(usmnews) – Aktris Sarwendah sempat didiagnosis memiliki kista di batang otaknya pada 2022 lalu. Hingga kini, ibu tiga anak itu menjalani pemeriksaan kesehatan secara rutin untuk memeriksa ukuran kistanya.

“Sejauh ini untungnya nggak ada yang bertambah. Kalo itu (kista) kan kalo mengecil bersyukur. Yang penting jangan membesar aja. Kalo sudah tetap di situ, ya sudah, biarkan,” ucap Sarwendah ditemui awak media di Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (28/1).

Namun, Sarwendah tak memungkiri penyakit itu membuatnya sering merasa pusing yang hilang timbul secara mendadak.

“Aku cek itu karena sering migrain. Terus jadi kalau misalnya lagi banyak pikiran atau apa, aku merasa migrain terus karena memang benar dia strukturnya ada di batang otak. Gejalanya karena aku migrain, banyak pikiran,” ucap Sarwendah.

Sarwendah Enggan Jalani Operasi

Meski begitu, mantan istri Ruben Onsu ini enggan menjalani operasi pengangkatan kista. Sarwendah takut dengan efek sampingnya.

“Kalau memang harus (jalani) tindakan operasi gitu, itu risikonya juga 50-50. Jadi lebih baik kayak, ya, kalau bisa hidup bersamaan (kista tersebut) dengan baik, ya sudah,” ujar Sarwendah.

Dokter menyarankan Sarwendah tidak terlalu banyak pikiran dan istirahat secara teratur.

“Kata dokter jangan banyak pikiran, jangan banyak stres. Pasti bakal gitu terus ya. Jadi sekarang aku mencari cara untuk rileks, bahagia,” tutupnya.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *