Connect with us

Tech

Samsung Galaxy M05 Resmi Diluncurkan di India, Ini Perbedaannya dengan Galaxy A05

Published

on

India (usmnews) – Samsung baru saja meluncurkan ponsel entry-level terbaru dari seri M, yakni Samsung Galaxy M05 di India pada Kamis, 12 September 2024. Ponsel ini merupakan versi perilisan ulang dari Samsung Galaxy A05 yang sebelumnya dirilis pada September 2023. Meski memiliki spesifikasi yang hampir identik, Samsung Galaxy M05 memiliki perbedaan di sektor RAM, media penyimpanan, dan sistem operasi.

Samsung Galaxy M05 hanya menawarkan satu varian RAM dan penyimpanan, yaitu 4 GB/64 GB. Pengguna yang membutuhkan ruang penyimpanan lebih besar bisa memanfaatkan slot kartu microSD. Berbeda dengan Galaxy A05 yang menyediakan lebih banyak opsi RAM dan storage hingga 6 GB/128 GB. Selain itu, Galaxy M05 langsung hadir dengan Android 14 dan One UI Core 6.0, sementara Galaxy A05 awalnya dirilis dengan Android 13 dan One UI Core 5.0.

Perbedaan lainnya ada pada pilihan warna. Galaxy M05 hanya tersedia dalam warna hijau (Mint Green), sedangkan Galaxy A05 hadir dalam pilihan warna hitam, putih, dan hijau muda. Meski begitu, spesifikasi lainnya tetap sama, termasuk layar IPS LCD 6,7 inci, kamera belakang 50 MP, serta chipset MediaTek Helio G85.

Harga Samsung Galaxy M05 dibanderol sekitar Rp 1,4 juta, namun belum ada informasi apakah perangkat ini akan dirilis di Indonesia seperti Galaxy A05 yang tersedia sejak Oktober 2023.

Dilansir dari Kompas.com

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *