Connect with us

Education

Pendaftaran Unhan 1 Februari, Cek Syarat Nilai Rapor

Published

on

(usmnews) – Pendaftaran Universitas Pertahanan (Unhan) untuk jenjang S1 akan berlangsung pada 1-28 Februari 2025. Unhan, yang berada di bawah Kementerian Pertahanan, menawarkan pendidikan tanpa biaya dan memberikan pangkat Letnan Dua (Letda) setelah lulus.

Siswa kelas 12 SMA/sederajat yang ingin mendaftar harus memenuhi persyaratan nilai akademik. Untuk jurusan IPA, nilai rapor semester 1-5 harus rata-rata 80, dengan nilai Matematika, Fisika, Kimia, atau Biologi minimal 90. Siswa jurusan IPS yang memilih Program Studi Sejarah Militer harus memiliki rata-rata 80 dan nilai Sejarah, Geografi, serta Sosiologi minimal 90.

Siswa SMK/sederajat dapat mendaftar jika memiliki rata-rata nilai rapor semester 1-5 minimal 80 pada mata pelajaran yang sesuai dengan program studi yang kepilih. Panitia memberikan prioritas kepada siswa yang masuk 10 besar atau memiliki prestasi akademik, olahraga, atau seni tingkat nasional/internasional.

Persyaratan Khusus Program Studi

Beberapa program studi memiliki persyaratan nilai khusus, seperti:

  • Kedokteran: Biologi dan Matematika minimal 90.
  • Farmasi: Kimia dan Matematika minimal 90.
  • Teknik (Mesin, Elektro, Sipil, Informatika, dll.): Fisika dan Matematika minimal 90.
  • Sejarah Militer: Sejarah, Geografi, dan Sosiologi minimal 90.

Pastikan memenuhi persyaratan ini untuk bisa melanjutkan ke tahap seleksi selanjutnya.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *