Connect with us

Nasional

Peduli Kesehatan, PLN UP3 Salatiga Gelar Health Talk Tentang Kanker Serviks

Published

on

Salatiga – PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Salatiga menunjukkan kepeduliannya terhadap kesehatan pegawai dan istri pegawai dengan menggelar acara Health Talk yang berfokus pada kanker serviks. Dengan tema Kenali, Cegah dan Deteksi Dini Kanker Serviks secara daring bekerja sama dengan Rumah Sakit Islam (RSI) Tunas Harapan Salatiga dilaksanakan pada Senin (10/02). Acara ini dapat terselenggara merupakan hasil kolaborasi dengan Persatuan Istri Karyawan Karyawati (PIKK) PLN UP3 Salatiga.

Manager PLN UP3 Salatiga, Vicky Reandry Faradian menyampaikan Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan tentang penyakit yang menjadi salah satu penyebab utama kematian wanita.

“Edukasi ini memberikan pengetahuan kepada pegawai dan istri pegawai akan pentingnya mencegah kanker serviks, “ungkap Vicky.

Vicky menambahkan kegiatan ini tidak hanya menunjukkan komitmen PLN dalam mendukung kesehatan pegawai dan istri pegawai, tetapi juga dapat lebih waspada dan mengambil langkah-langkah preventif yang tepat.

Dr. Diah Adiyani Kartikaratri, Sp.OG dalam paparannya menyampaikan bahwa kanker serviks merupakan jenis kanker no 2 mematikan setelah kanker payudara.

“Pencegahan dini bisa dilakukan Vaksin HPV dan menghindari pemicu kanker seperti seks bebas, “ungkap Dr. Diah.

Dalam paparannya, Dr Diah juga mengimbau dilakukannya skrining awal untuk mendeteksi kanker serviks yaitu dengan pap smear.

Pada kesemapatan yang sama, Ira Hendrawardhani pegawai PLN UP3 Salatiga mengapresiasi manajemen PLN UP3 Salatiga yang telah menyelenggarakan Health Talk pagi ini.

“Terimakasih kepada PLN dan RSI Tunas Harapan yang membuat acara Health Talk ini. Pengetahuan baru yang saya dapat ini sangat bermanfaat untuk mengetahui faktor risiko, gejala, pencegahan kanker serviks, “ujar Ira.

Ira pun berharap acara Health Talk bisa dilaksanakan secara rutin untuk kedepannya.