Entertainment
NCT 127 buka konser “Neo City – The Momentum” di Jakarta dengan apik

(usmnews) – NCT 127 membuka konser “Neo City – The Momentum” di Indonesia Arena, Jakarta, Sabtu, dengan energi penuh. Enam personel muncul setelah video aksi ala SWAT, membawakan “Faster” yang membakar semangat penonton. Taeyong dan Jaehyun absen karena wajib militer.
Tur dunia keempat NCT 127 ini melanjutkan “The Origin, The Link,” dan “The Unity”. Jakarta menjadi pemberhentian kedua setelah Seoul pada 18-19 Januari. Sebelumnya, grup ini juga menggelar konser di Jakarta pada Januari 2024. NCT 127 akan melanjutkan tur ke Asia dan Amerika Utara, termasuk Bangkok, Toronto, dan Los Angeles.
Continue Reading