Nasional
Mardani PKS: Jika Sudah Jadi Kepala Daerah, Negara Harus di Atas Partai
Jakarta, (usmnews) – Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera, menegaskan bahwa pejabat harus mengutamakan kepentingan negara di atas partai. Ia menilai kepala daerah harus lebih mendahulukan kepentingan publik daripada politik.
Ia menekankan bahwa semua kepala daerah wajib mengikuti retret sebagai kepentingan negara, kecuali ada uzur. Sementara itu, Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), menyampaikan pesan serupa kepada 38 Ketua DPD Partai Demokrat di Cikeas, Bogor. SBY meminta kader Demokrat mendahulukan negara dan rakyat sebelum partai.
“Perjuangan utama kita untuk negara dan rakyat, baru untuk partai. Jangan dibalik, negara dulu baru partai,” tegas SBY. Dalam pertemuan itu, hadir Ketua DPD Demokrat Jawa Timur Emil Dardak, Ketua DPD Demokrat Jawa Barat Anton Sukartono Suratto, serta sejumlah kader lainnya.