Connect with us

Sports

Gabriel Jesus Bikin Rekor Buruk, Sudah Setahun Tanpa Gol di Liga Champions

Published

on

Baca juga berita yang lain : Sports

London (usmnews) – Gabriel Jesus mencatatkan rekor buruk yang mengejutkan. Striker Arsenal ini sudah satu tahun tanpa mencetak gol di ajang Liga Champions! Hal ini terjadi meski Arsenal sukses meraih kemenangan 3-0 atas AS Monaco di matchday keenam Liga Champions pada Kamis (12/12) dini hari WIB. Dalam laga tersebut, Bukayo Saka tampil cemerlang dengan mencetak dua gol (brace), sementara satu gol lainnya dicetak oleh Kai Havertz.

Jesus, yang tampil sebagai starter, memberikan kontribusi dengan memberikan satu assist untuk gol kedua Saka. Meskipun mencatatkan tiga tembakan on target, sayangnya tidak ada yang berhasil membuahkan gol untuknya. Ini semakin memperburuk catatan golnya di kompetisi Eropa, yang terakhir kali mencetak gol di Liga Champions adalah saat Arsenal menang telak 6-0 atas Lens pada November 2023.

Dilansir dari Tribuna, Gabriel Jesus kini tercatat sudah satu tahun penuh tanpa mencetak gol di Liga Champions. Sejak awal 2024, dari delapan laga yang ia jalani, Jesus belum berhasil menyarangkan bola ke gawang lawan. Meskipun sempat mengalami cedera lutut yang membuatnya beberapa kali tersisih dari skuad utama Arsenal di Liga Inggris, namun pada musim ini Jesus telah tampil dalam lima dari enam pertandingan Arsenal di Liga Champions.

Meski terikat kontrak dengan Arsenal hingga musim panas 2027, kabar terbaru menyebutkan bahwa pemain asal Brasil tersebut tengah mempertimbangkan untuk pindah klub guna mendapatkan menit bermain yang lebih banyak. Seiring dengan situasi ini, masa depan Jesus di Arsenal bisa menjadi salah satu perbincangan menarik di bursa transfer mendatang.

Update terus berita terkini! Kunjungi halaman usmtv.id
Artikel mengenai Gabriel Jesus Bikin Rekor Buruk, Sudah Setahun Tanpa Gol di Liga Champions dapat Anda temukan pada Sports dan di tulis oleh Marcel