Connect with us

Nasional

PLN untuk Rakyat: PLN UP2D Jateng & DIY Bekali 20 Pemuda Desa Getas dengan Keterampilan Barista

Published

on

Kendal – Wujud nyata kepedulian PLN untuk Rakyat kembali ditunjukkan oleh PLN UP2D Jateng & DIY melalui penyelenggaraan Pelatihan Barista bagi 20 generasi muda Desa Getas, Kecamatan Singorojo, Kabupaten Kendal. Kegiatan ini digelar di kawasan Desa Wisata Tubing Genting, sebagai bagian dari upaya memperkuat kapasitas masyarakat dalam mendukung pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif di desa mereka.

Pelatihan ini menghadirkan Eko Ardiansyah dari Otten Coffee Semarang sebagai narasumber utama. Para peserta dibekali pemahaman lengkap mulai dari sejarah kopi, karakteristik berbagai jenis kopi seperti Arabika, Robusta, Liberika, hingga Excelsa, tahapan pascapanen, proses roasting, hingga teknik penyeduhan manual menggunakan V60, Vietnam Drip, French Press, dan Aeropress hingga menggunaka mesin Espresso Full Automatic.

“Desa Getas tidak hanya dianugerahi potensi wisata alam Tubing Genting yang telah dikenal secara nasional, tetapi juga memiliki komoditas lokal seperti kopi dan gula aren. Maka melalui pelatihan barista ini, kami ingin membekali generasi muda dengan keterampilan yang bisa menjadi peluang usaha sekaligus memperkaya pengalaman wisata di sini,” ujar Munawir Hakim, Manager PLN UP2D Jateng & DIY.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kasi Pemerintahan Desa Getas, Bapak Wahono yang mewakili Kepala Desa Getas, serta Ketua BUMDes Mitra Mandiri Desa Getas, Bapak Muchoirin, yang mengapresiasi kontribusi PLN dalam memberdayakan pemuda desa.

“Kami sangat terbantu dengan adanya pelatihan seperti ini. Anak-anak muda di Desa Getas bisa semakin percaya diri untuk terlibat dalam memajukan wisata, baik sebagai barista, tour guide, maupun pelaku UMKM lainnya,” tutur Muchoirin.

Selain pelatihan barista, PLN juga mengadakan Pelatihan Tour Guide untuk memperkuat pelayanan wisata. Semua ini merupakan bagian dari Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PLN yang selama ini juga telah memberikan dukungan infrastruktur di Desa Wisata Tubing Genting, termasuk pembangunan joglo, mushola, penginapan, pavingisasi, hingga betonisasi akses jalan.

“PLN untuk Rakyat bukan hanya soal menghadirkan listrik, tetapi juga menerangi jalan bagi masa depan generasi muda dan kemajuan desa-desa potensial seperti Getas,” pungkas Munawir Hakim.

Dengan kolaborasi ini, PLN berharap Desa Getas dapat menjadi desa wisata unggulan berbasis alam, budaya, dan kuliner lokal, yang memberikan manfaat berkelanjutan bagi masyarakatnya.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *