Connect with us

Tech

Kenalkan Sistem Verifikasi Identitas Orb, Solusi Cegah Penipuan AI

Published

on

Jakarta, (usmnews) – Perusahaan teknologi Tools For Humanity (TFH) mengenalkan sistem verifikasi manusia bernama Orb. Sistem ini bertujuan mencegah penipuan menggunakan AI.

Damien Kieran, Chief Legal and Privacy Officer TFH, menjelaskan alasan pembuatan Orb. Ia mengatakan bahwa AI kini dapat dengan mudah meniru identifikasi manusia.

Sam Altman, CEO OpenAI, bersama Alex Blania dan Max Novendstern memulai proyek ini sejak 2019. Tujuan mereka menciptakan teknologi yang merespons perkembangan AI.

Damien menyebut teknologi AI, seperti deepfake, yang dapat memanipulasi identitas dan menyatakan bahwa kita perlu mengatasinya.

Orb menghasilkan kode unik dari pemindaian wajah dan mata manusia, lalu menyimpannya dalam database perangkat.

Data yang terkumpul kemudian diproses dengan kriptografi keamanan yang sangat tinggi. Sistem ini menjamin data tetap aman dan anonim.

Verifikasi identitas dalam sistem Orb tidak memerlukan transfer data. Ini membuat proses lebih aman dan melindungi privasi pengguna.

Sistem ini mengaplikasikan Zero Knowledge Proof, memungkinkan seseorang membuktikan identitas tanpa mengungkapkan informasi pribadi mereka.

Damien menambahkan, jaringan besar yang aman akan memungkinkan pembuatan layanan bank dan pemerintahan yang lebih terpercaya.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *